Sama halnya dengan perusahaan besar lainnya, laporan keuangan Mayora selalu diaudit per semester penjualan, tujuannya untuk mengecek keuangan perusahaan dengan teliti dan mendetail, sehingga bisa mengevaluasi sistem kerja dan strategi pemasaran mereka.
Mayora mengeluarkan banyak produk, di antaranya makanan ringan atau biskuit, wafer, kopi kemasan dan susu sereal.
7 Rekomendasi Snack Anak Mayora
Better
Siapa yang tak tahu biskuit sandwich lapis cokelat yang satu ini? Krim vanilanya sangat lembut dan wangi, berpadu dengan renyahnya biskuit marie dan lelehan cokelat yang lezat.
Beng-Beng
Wafer dengan karamel lezat, taburan rice crispy dan disiram dengan lelehan cokelat khas yang enak membuat Beng-Beng diidolakan semua kalangan.
Slai O’lay
Mayora memang sangat ahli dalam menyediakan snack biskuit lezat dan inovatif. Salah satunya Slai O’lai yang merupakan biskuit sandwich susu yang lembut, dengan tengahnya selain buah yang segar dari buah asli.
Zuperrr Keju
Siapa yang tidak suka dengan wafer? Renyah dan gurih, membuat kita terus memakannya lagi dan lagi. Yang satu ini adalah wafer stik dengan rasa keju asli yang sangat kaya rasa.
Kis Mint Chewy2
Inovasi permen empuk dari Mayora, ada dua permen dalam satu kemasan dan rasanya buah serta mint yang menciptakan kolaborasi rasa yang unik.
Choki-Choki
Siapa yang tak tahu dengan cokelat pasta legend yang satu ini? Pasta cokelat dengan campuran kacang mede yang sangat gurih. Membuat rasanya jadi unik dan berbeda dengan cokelat kebanyakan, yang notabene berbentuk blok dan Choki-Choki berbentuk stik.
Astor
Wafer roll legend idola semua orang, memiliki rasa wafer yang renyah, dengan lelehan krim cokelat padat di dalamnya membuat Astor terasa begitu enak. Biasa menjadi suguhan di hari raya, namun banyak pula yang membeli snack ini untuk konsumsi harian.
Itulah dia beberapa macam rekomendasi jajanan anak dari Mayora, semuanya dikemas dengan bersih dan higienis, proses pembuatannya juga sangat modern.
Dengan larisnya produk Mayora, laporan keuangan Mayora pun selalu stabil dan membuatnya selalu berinovasi dalam produk-produk terbarunya.